Fitur WhastApp GB, Keunggulan Dan Kelebihan WhastApp GB

WhatsApp GB adalah clone messenger app atau versi modifikasi dari aplikasi WhatsApp. Aplikasi GB WhatsApp non-resmi atau ilegal. Artinya, aplikasi ini tidak dibuat oleh WhatsApp dan tak tersedia di toko aplikasi seperti Google Play Store. Varian aplikasi kloning WhatsApp ini beragam sekali. Ada FMWhatsApp OGWHatsApp, Aero WhatsApp, dan lainnya. GB WhatsApp digunakan karena memiliki fitur-fitur yang tidak tersedia di aplikasi WhatsApp biasa. Misalnya, mengirim broadcast messages ke lebih dari 600 orang sekaligus (WhatsApp biasa hanya 250), mengunggah Stories tak terbatas, membagikan video hingga 16 GB, melihat status dan pesan yang sudah dihapus, dan lainnya.

Fitur dari GB WhatsApp

Ada beberapa fitur unggulan dari aplikasi GBWhatsApp yang membuat sebagian orang ingin menggunakannya dibandingkan varian dari WhatsApp Mod yang lainnya. Berikut diantaranya dibawah ini.

1. Balas Chat Otomatis

Fitur ini sering kali digunakan oleh seseorang pemilik akun WhatsApp yang ditujukan untuk bisnis. Dengan membalas pesan otomatis, maka anda bisa menjawab setiap chat atau pesan yang masuk pada akun WhatsApp anda tanpa perlu mengetiknya secara manual.

2. Tema WhatsApp

Tema di WA GB merupakan salah satu fitur yang cukup berguna. Dengan mengganti tema pada WhatsApp, maka anda tidak akan mudah bosan dengan tampilan yang itu-itu saja. Bagusnya lagi, GBWhatsApp memberikan cukup banyak pilihan tema di dalamnya.

READ  Mengintip Keindahan Surga Tersembunyi "Pulau Nusa Monona" Cocok Untuk Kamu Yang Suka Camping

3. Dual WhatsApp

Tahukah anda bahwa APK GB WhatsApp dapat digunakan secara bersamaan dengan WA original di dalam satu HP android? Cukup dengan menginstalnya, maka anda bisa menggunakan dua akun WhatsApp di dalam satu HP saja.

4. Menyembunyikan Centang

Fitur paling dicari dari APK GB Whatsapp adalah centang pada chat yang disembunyikan. Anda dapat menyembunyikan centang pesan Anda, baik itu centang dua biru (dibaca) maupun centang dua (terkirim) yang tampil di kontak anda.

5. Mengirim Banyak Gambar

WhatsApp pada dasarnya menerapkan di sistemnya agar hanya dapat mengirim gambar dengan jumlah maksimal 10 saja. Namun dengan menggunakan APK GBWhatsApp, anda bisa mengirimkan gambar dengan jumlah yang banyak atau lebih dari 10 sekaligus.

6. Status Video Panjang

Salah satu fitur paling favorit di GBWhatsApp adalah mampu membuat status video dengan durasi yang panjang. Anda hanya bisa memasang status video selama 30 detik di WA original, akan tetapi untuk APK GB WhatsApp anda bisa mengupload video hingga 7 menit lamanya.

7. Menjadwalkan Pesan Otomatis

Selain dapat mengirimkan pesan secara otomatis, GB WA juga mampu mengirimkan pesan otomatis dengan mengaturnya sesuai dengan jadwal. Fitur ini sangat efektif apabila anda ingin mengirimkan sebuah chat pada waktu yang dibutuhkan saja.

READ  Cara Memilih Ban Mobil SUV yang Tepat: Dari H/T hingga M/T

Keuntungan Menggunakan GB WhatsApp

Mengapa GB WhatsApp terus populer, karena fitur-fiturnya yang menarik. Lalu, GB WhatsApp juga bisa digunakan tanpa uninstall aplikasi WhatsApp resmi. Selain itu, GB WhatsApp juga memiliki fitur WhatsApp Web yang bisa lebih cepat dipakai untuk fungsi-fungsi tertentu. Berikut adalah beberapa fitur unggulan GB WhatsApp:

  1. Membaca pesan yang sudah dihapus.
  2. Memiliki pilihan banyak tema, statis ataupun bergerak.
  3. Kemampuan mengunci aplikasi.
  4. Mengirim pesan tanpa harus menyimpan nomor.
  5. Melihat status tanpa diketahui si pembuat status.
  6. Mengirim lebih dari 50 gambar sekaligus.
  7. Mengirim file video lebih dari 40 MB.
  8. Menyembunyikan status online.
  9. Mengirimkan file dalam jumlah sangat banyak.
  10. Bisa mengganti-ganti bubble atau font sesuka hati.

Kekurangan GB WhatsApp

Kekurangan pertama GB WhatsApp adalah tidak ada di Google Play Store karena tidak dianggap sebagai aplikasi yang memenuhi standar keamanan Google. Karena itu, pengguna harus mencari sendiri di internet. Itupun harus hati-hati, memastikan sumber download APK berasal dari situs yang relatif aman.

Sebab, GB WhatsApp sangat mudah dan sangat bisa disusupi malware, rawan diblokir oleh WhatsApp, juga keamanan data yang tidak terjamin karena tidak menggunakan enkripsi. Jadi, ada kemungkinan chatting yang dikirim bisa dibaca oleh developer aplikasi.